Pilihan kereta api ekonomi dari Jakarta ke Surabaya adalah KA Gaya Baru Malam, KA Jayabaya dan KA Kertajaya serta bagian dari KA Gumarang kelas Ekonomi. Kereta Api Ekonomi termurah Jakarta Surabaya adalah KA Gaya Baru Malam Selatan. Keberangkatan KA Gaya Baru dari Pasar Senen pada jam 10.15 dengan harga tiket 104.000.
Lihat Juga Yang Penasaran Dengan Kereta Api Ekonomi Premium Class lihat aja.
Pilihan kereta api kelas bisnis Jakarta Surabaya adalah KA Gumarang sedangkan pilihan KA Eksekutif Jakarta Surabaya adalah KA Bima, Gumarang Eksekutif, Bangunkarta, Argo Anggrek, Sembrani. Yuk lihat daftar harga dan jadwal KA Jakarta Surabaya selengkapnya :
Harga Tiket Kereta Api Ekonomi Eksekutif Jakarta Surabaya Terbaru
KA Gaya Baru Malam Selatan berangkat Satsiun Pasarsenen 10.15 WIB tiba Surabaya Gubeng 01.35. Harga tiket Rp 104.000. Untuk KA Gaya Baru Malam ini lintas selaatan Pasarsenen, Purwokerto, Yogyakarta, Solo, Madiun, Surabaya.KA Ekonomi AC Jakarta Surabaya Bulan (KA Ekonomi Komersil non Subsidi).
KA Kertajaya berangkat awal Stasiun Pasarsenen 14.00 WIB tiba Pasarsturi 01.30. Harga tiket Rp 150.000-165.000. Untuk KA Kertajaya ini lintas Utara Pasarsenen, Cirebon, Tegal, Semarang, Cepu, Bojonegoro, Surabaya Pasarturi.KA Jayabaya berangkat awal Pasarsenen 13.00 WIB tiba Pasarturi 00.05 WIB tiba Surabaya Gubeng 00.35 WIB. Harga Tiket mulai dari 200.000-315.000, untuk harga tiket liburan dan lebaran naik menjadi 275.000-335.000.
KA Gumarang berangkat awal Pasarsenen 15.45 tiba Pasarturi 2.56. KA Gumarang ini membawa rangkaian KA Ekonomi, Bisnis dan Esekutif. Harga Tiket Gumarang Ekonomi 180.000-240.000, Harga tike Gumarang Bisnis 250.000-340.000, Harga Tike Gumarang Eksekutif 355.000-465.000.
Harga tiket KA Eksekutif Jakarta Surabaya Mei - Juni 2017.
KA Eksekutif Dari Stasiun Gambir tujuan Pasarturi :
Kereta Api Argo Bromo Anggrek Pagi jadwal berangkat 09.30 WIB tiba 18.30 WIB, Harga tiket mulai 375.000-485.000.KA Sembrani Jadwal dari Gambir 19.15 tiba Pasarturi 05.35, harga tiket mulai 375.000-485.000.
Kereta Api Argo Bromo Anggrek Pagi jadwal berangkat 21.30 WIB tiba 06.30 WIB, Harga tiket mulai 375.000-485.000.
Dari Stasiun Gambir tujuan Surabaya Gubeng :
KA Bangunkarta jadwal Gambir 15.00 WIB tiba Gubeng 03.30, harga tiket normal mulai 375.000-470.000, Harga tiket selama liburan dan lebaran 440.000-535.000.KA Bima jadwal Gambir 16.30 tiba Gubeng 05.38, harga tiket normal 395.000-495.000, harga tiket liburan dan lebaran 425.000-530.000.
Baca Juga KA Kaligung Memakai Rangkaian KA Ekonomi New Image
Demikian Harga Tiket Kereta Api Ekonomi Eksekutif Jakarta Surabaya Terbaru 2017. Info pemesanan tiket KA Jakarta Surabaya bisa anda lakukan mulai H-90 sebelum keberangkatan. Tiket dilayani di situs Tiket,com, mini market, loket stasiun atau di aplikasi Traveloka di HP anda.